19 C Jakarta
Tuesday 3rd December 2024
By SamAzhar

Toyota New Veloz, Selera Keluarga Disukai Anak Muda

Manusia
berencana, Tuhan yang menentukan. Jika Allah berkehendak, maka tiada yang
mustahil dengan ketentuan Nya. Sama halnya dengan rezeki ngga pernah tertukar
apalagi salah alamat. Kadang kita sebagai manusia tidak menyangka dan menyadari
bahwa keajaiban itu nyata adanya.

Jika
ingin kembali ke masa lalu, siapa sih yang akan mengira dan menduga bakal
ketiban durian runtuh. Cerita itu bermula ketika Ayah saya menjelang masa
pensiunnya, tepatnya tahun 2009 silam dimana saya masih menempuh studi semester
lima di perguruan tinggi swasta. Bak disiram air es di tengah hari bolong saya
mendapat kabar dari Ibu di rumah bahwa Ayah baru saja dihubungi oleh  salah seorang pihak bank BUMN ternama di
Indonesia dan diberitahu memenangkan hadiah undian mobil.

Perasaan
campur aduk. Di satu sisi kami tapi di sisi lain kami bingung dibuatnya. Berita
itu mendadak sekali datang tanpa permisi. Kami pun merasa kurang persiapan.
Hanya ada 2 pilihan langsung kami jual atau kami klaim hadiah tersebut dalam
kondisi off the road. Jangankan
bercita-cita, bermimpi pun tak sempat untuk memiliki mobil bagus. Alhasil mobil
tersebut hanya terparkir di rumah saudara selama dua tahun. Hanya digunakan
sesekali ketika ada acara keluarga, kadang disewakan dan dipinjam oleh saudara
saja. Maklum rumah kami tidak memiliki lahan yang luas untuk parkir. Lagi pun
ayah dan saya belum ahli dalam mengemudikan mobil. Sampai akhirnya Ayah saya
memutuskan untuk menjualnya ke pengusaha di Lampung.

Ada
hikmah atau pelajaran yang bisa dipetik di sini. Benar saja yang Ayah saya
pernah katakan agar saya mengambil kursus menyetir dan langsung menuruti arahan
beliau menempuh ujian untuk membuat SIM jika sudah mahir. Pikir saya dulu ahh
rasanya belum perlu. Selama masih ada transportasi publik dan alternatif lain
seperti taksi daring yang siap mengantar kami pergi 24/7 ya sudah. Buang-buang
uang dan waktu saja jika membawa kendaraan pribadi.
Saya
merasa tertampar di situ. Saya malah malu sebagai anak muda melihat semangat
Ayah saya yang luar biasa. Yaa walau tidak dipakai paling tidak saya bisa
mengemudikan mobil. Suatu saat pasti akan berguna juga. Ya, sudah lah tidak ada
kata terlambat buat belajar. Let’s move on! Perlahan-lahan
akhirnya saya mengambil langkah seribu. Dengan tekad yang kuat saya harus bisa
mengendarai kendaraan roda empat. Siapa tahu saja punya rezeki lebih untuk
memiliki mobil idaman. Amiin afirmasi boleh dong ya? Hehe.

Nah
alhamdulillah bersyukur pekan lalu tepatnya (26/9) berlokasi di hotel Mercure
Ancol, Jakut saya mendapat kesempatan emas mengikuti tes drive and ride bersama dengan rekan-rekan yang sedang diadakan oleh
Tempo Media. Merasakan bagaimana
sensasinya berkendara dengan unit Toyota
New Veloz
. Pengalaman berharga tersebut tidak saya sia-siakan begitu saja
untuk menggali informasi dan mencari tahu sendiri ketika berada di dalam unit
mobil tersebut. Kesempatan seperti ini belum tentu datang dua kali toh?

Toyota New Veloz: Passion
for Progress!

Setelah
puas berkeliling dari hotel menuju lokasi halaman parkir Bende Ancol kemudian
kembali lagi ke hotel benar saja adanya. Saya membuktikannya sendiri. Bukan
Avanza namanya kalau tidak serba beyond

Pertama,
Beyond
Eksterior
.

Dengan
tampilan yang lebih sporty dan
berkarakter. New Veloz bikin mobil kamu jadi pusat perhatian. Dengan grille dan garis desain baru New Avanza
tersebut semakin nampak gagah dan terlihat elegan ketika dikendarai.

Kedua,
Beyond
Interior
.

Dengan
tampilan kabin yang lebih sporty dan stylish lengkap dengan fitur entertainment
yang canggih dan baru. 

Ketiga,
Beyond
Safety
.

Safety atau faktor keselamatan
pun ngga boleh luput dari perhatian. Keselamatan penumpang menjadi sebuah
prioritas untuk memberikan standar keselamatan yang maksimal.

Kelima
Beyond
Comfort
.

Pengendara
bisa menikmati sendiri kesenyapan dan kenyamanan yang berkesan pada saat berkendara.

Spesifikasi
Veloz Terbaru
Kalau
soal spek mobil MPV keluaran dari
Toyota ini memiliki performa pengalaman berkendara terbaik dengan dukungan
mesin Dual VVT-i yang hemat bahan
bakar dan sudah terbukti akan ketangguhannya.

Banyak
fitur yang ditambahkan seperti pada keberadaan power slot di kursi baris pertama dan kedua, tidak lupa lubang USB port di kursi baris ketiga. Kombinasi
baru desain meter dengan Touchscreen Head
Unit
yang premium semakin terlihat berkelas. Dikelilingi dengan speaker atau pengeras suara di 6 titik. New Steering switch dan new combination meter design untuk semua
tipe, baik itu yang manual ataupun matic.

Bicara
soal kekurangan hampir tidak ada. Paling-paling hanya perubahan yang kurang
menyeluruh, fitur kabin yang masih bisa ditingkatkan, dimensi tidak jauh
berubah paling kecil di antara kelasnya.
Dengan
kabin bagasi yang luas atau spacious
memungkinkan untuk memuat banyak barang di bagian paling belakang. 

Terbukti
ketika diduduki hingga 3 orang banyaknya. Bagi yang masih pemula, tipe Veloz terbaru ini
cukuplah untuk saya yang masih lajang ini belajar mengemudi agar lebih lancar
berkendara lagi. Apalagi yang telah berkeluarga. Sangat fungsional dalam segala
suasana. Terang saja all in one! sudah elegan, nyaman dan
yang terpenting aman. Sudah tepat rasanya jika mobil ini saya juluki mobil
selera keluarga dan disukai anak muda.
  • No Comments
  • October 3, 2019

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *